Warga Panorama Baru Terharu, Wawako Marfendi Datangi Rumah Warga Berbuka Bersama


BUKITTINGGI.PKS - Emrizal, salah satu warga RW 01 Panorama Baru Kelurahan Puhun Pintu Kabun, Kota Bukittingi merasa terharu saat disambangi oleh Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi secara mendadak pada Selasa (19/4). Politisi PKS tersebut melakukan kunjungan sekaligus melaksanakan buka bersama dirumah Emrizal yang akrab disapa Pak Raden oleh warga sekitar.

Emrizal mengaku cukup terkejut saat melihat sosok Wawako Marfendi mendatangi rumahnya sekaligus juga membawakan sejumlah makanan yang akan dimakan untuk berbuka puasa. 

"Ini kali pertama rumah kami didatangi oleh seorang Kepala Daerah, apalagi sampai berbuka puasa dirumah kami yang sederhana ini" Ujarnya.

Ia mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas kunjungan Wakil Walikota dan tim kerumahnya.

"Dari lubuak hati paliang dalam, kami ucapkan ribuan tarimo kasih kapado bapak" Ucap Emrizal dengan rasa terharunya.

Wawako Marfendi mendatangi rumah Emrizal dengan membawa sejumlah tim diantaranya Ketua GOW Kota Bukittinggi Nurna Eva Marfendi, Ketua DPD PKS Kota Bukittinggi Ibnu Asis, Ketua DPC PKS Mandiangin Koto Selayan Muhammad Syafei dan sejumlah tim lainnya.


Dalam penyampaiannya, Marfendi mengungkapkan kehadirannya dalam rangka meningkatkan silaturahim dengan warga. Dengan berbuka dengan warga, menurutnya dapat mempererat hubungan emosional sekaligus bisa mendengar langsung keluhan yang ada pada warga.

"Semoga ini menjadi silaturahim awal kita untuk terjalin hubungan antara saya, keluarga besar PKS Bukittinggi dengan keluarga yang ada dirumah ini" Ucap pria yang juga merupakan Ketua MPD PKS Kota Bukittinggi ini.

Selain agenda buka bersama, pada kesempatan tersebut Marfendi membagikan santunan kepada keluarga Emrizal dan santunan yatim kepada salah seorang keponakan Emrizal.

Posting Komentar

0 Komentar